Kuesioner Tipe Gaya Kerja

Bookmark and Share

Kuesioner berikut sebagai evaluasi diri untuk mengetahui profil gayabe kerja. Dalam bekerja pasti beriteraksi dengan orang lain baik bawahan maupun atasan. Melalui 10 masalah berikut tipe gaya kerja Anda dapat dibaca dalam kecenderungan empat tipe: Si Perasa, Si Pengamat, Si Pemikir, dan Si Pekerja.

Bagaimana tipe gaya kerja Anda?

Petunjuk: Dalam setiap nomor di bawah ini, berikan ranking terhadap pernyataan a sampai d dengan nilai:
4 bagi pernyataan yang paling menggambarkan Anda,
3 bagi pernyataan yang cukup menggambarkan Anda,
2 bagi yang sedikit menggambarkan Anda,
1 bagi yang tidak menggambarkan Anda


1. dalam menyelesaikan suatu pekerjaan, saya cenderung:
a. mengambil pendekatan step-by-step
b. segera bertindak,
c. mempertimbangkan dampaknya bagi orang lain,
d. memastikan saya memiliki semua bukti.

2. saya merasa banyak bilajar bila saya:
a. mendengarkan diskusi antara teman-teman di kantor,
b. bekerja dalam tim kecil dengan sejawat saya,
c. membaca buku-buku baru, artikel, dan studi kasus,
d. turun ke lapangan dan bertemu langsung dengan banyak orang di luar sana.

3. Jika dalam sebuah rapat, atasan mengajukan pertanyaan yang bisa saya jawab, saya akan:
a. memberikan kesempatan orang lain menjawab dulu,
b. langsung memberikan jawaban,
c. mempertimbangkan apakah jawaban saya akan disukai,
d. memikirkan baik-baik jawaban saya sebelum menjawab.

4. Dalam sebuah diskusi kelompok, saya akan:
a. mendorong peserta lain memberikan pendapat,
b. mempertanyak pendapat peserta lain,
c. siap memberikan pendap[at saya,
d. mendengarkan pendpat peserta lain sebelum berpendapat.

5. Ketika atasan member masukan terhadap pekerjaan saya, saya mendengarkannya karena saya ingin mengetahui:
a. cara-cara praktis,
b. pokok-pokok yang logis,
c. Ide utama yang ia sampaikan,
d. pengalaman-pengalaman menarik yang biasanya ia sampaikan.

6. Setiap kali mengikuti sebuah pelatihan, saya terkesan dengan kemampuan pelatih dalam hal:
a. pengetahuan dan keahlian,
b. kepribadian dan gaya,
c. penggunaan metode dan kegiatan,
d. pengorganisasian dan pengendalian.

7. Saya lebih suka jika informasi diberikan dengan cara berikut:
a. secara visual semacam bagan alur,
b. poin-poin penting,
c. penjelasan rinci,
d. dilengkapi contoh-contoh.

8. Saya bisa memahami sesuatu dengan baik jika saya:
a. melihat hubungan antara ide, kegiatan, dan keadaan,
b. berinteraksi dengan orang lain,
c. memeroleh tip-tip praktis,
d. mengamati orang lain mengerjakannya lebih dulu.

9. Setelah mengikuti sebuah pelatihan, saya:
a. cenderung memikirkan apa yang telah saya pelajari,
b. tak sabar untuk segera mempraktikkan yang telah dipelajarai
c. merefleksikan pengalaman belajar tersebut secara keseluruhan,
d. menceritakan pengalaman tersebut pada orang lain.

10. Metode pelatihan yang tidak saya sukai adalah:
a. berpartisipasi dalam kelompok kecil,
b. mendengarkan ceramah,
c. membaca dan menganalisa studi kasus,
d. berpartisipasi dalam bermain peran.


Lembar Penilaian
Petunjuk: catat jawaban Anda sesuai nomor berikut, lalu jumlahkan nilai per kolom! Dengan melihat jumlah akan diketahui kecenderungan tipe gaya kerja Anda.

Si Perasa
Si Pengamat
Si Pemikir
Si Pekerja
1c = 
1a =
1d =
1b =
2b =
2a =
2c =
2d =
3c =
3a =
3d =
3b =
4a =
4d =
4b =
4c =
5d =
5c =
5b =
5a =
6b =
6d =
6a =
6c =
7d =
7a =
7c =
7b =
8b =
8d =
8a =
8c =
9d =
9c =
9a =
9b =
10c =
10a=
10d=
10b=
Total =
Total =
Total =
Total =


Profil Gaya Bekerja
Untuk melihat tipe gaya bekerja si perasa, si pengamat, si pemikir, dan si pekerja silakan baca postingan lain di sini.

Sumber: Buku Kepemimpinan Fasilitatif, Seri Teknologi Pelatihan. USAID, LGSP 2009


{ 0 comments... Views All / Send Comment! }

Post a Comment